Pengertian ihsan

Setelah sebelumnya membahas tentang iman dan penjelasan singkat pengertian islam, apabila kedua hal diatas benar-benar di hayatai dan di kerjakan dan mengamalkan nya, maka dengan sendirinya akan lahirlah manusia yang senantiasa berbuat kebaikan dan beramal saleh sebgai ciri ( watak ) seorang muslim atau bisa disebut "Ihsan",
Pengertian Ihsan berasal dari bahasa arab yang artinya " kesempurnaan" atau "terbaik".

Ihsan

Kata Ihsan juga bisa di jabarkan dalam pengertianya yang di jelaskan dalam sabda Rasullullah s.a.w: yang di jelaskan dalam sabda Rasullullah s.a.w:

قَالَ : فَأَخْبِرْنِيْ عَنِ الإِحْسَانِ, قَالَ : أَنْ تَعْبُدَ اللهَ كَأَنَّكَ تَرَاهُ فَإِنْ لَمْ تَكُنْ تَرَاهُ فَإِنَّهُ يَرَاكَ
Artinya:(Berkata laki laki itu): " beritahukanlah kepadaku tentang ihsan" kemudian raulullah s.a.w menjawab: "lakukanlah ibadah kepada Allah s.w.t seakan - akan engkau melihatnya dan apabila engkau tidak melihatnya, sesungguhnya dia selalu melihat engkau" (HR. MUSLIM NO: 8).

Hadist di atas bisa di gambarkan bahwa setiap muslim yang ada di muka bumi seudah menjadi ketentuan baginya untuk mengetahui tentang iman, islam, dan di sempurnakan dengan ihsan yang apabila seseorang berbuat sesuatu dengan kesadaran bahwa ia tak lepas dari penglihatan dan pengamatan Allah s.w.t, maka tentulah ia akan senantiasa berbuat sesuatu  sesuai yang di Ridhoi oleh-Nya. Perbuatan ihsan merupakan bagian dari tiga serangaki sesudah iman dan islam, ketiganya tidak bisa terpisahkan apabila kita hendak menjadi manusia sempurna (insan kamil) yang diridhoi Allah s.w.t.

Kesimpulan: dengan iman, islam, dan ihsan setiap manusia benar-benar di tuntut untuk menjadikan diri sebagai hamba yang selalu berbakti dan mengabdi hanya kepada-Nya. Sehingga akan menjadi manusia yang muttaqin (selalu bertaqwa), mu'min ( benar-benar beriman), muslim ( berserah diri hanya kepada Allah hidup dan matinya), muhsin ( senantiasa berbuat bebaikan dan beramal shaleh). Dan akhirnya kesuanya mesti di dasari dengan mukhlish ( penuh keihkhlasan semata-mata karena Allah s.w.t.

Pengertian ihsan di atas bisa anda simpulkan dengan keyakinan pribadi seseorang, dan semoga penjelasan singkat tentang pengertian ihsan menjadi refernsi pokok dalam kehidupan manusia untuk lebih jelas pandangan luas tentang ihsan bisa anda cari referensi lain seperti menjumpai para ulama atau mendengar cerama agama yang di sampaikan para ustadz atau ulama di media.
Purwanto
Purwanto Cah kuper

Posting Komentar untuk "Pengertian ihsan "