Manfaat sambiloto untuk hipertensi

Manfaat sambiroto untuk hipertensi
Gamabar tanaman sambiloto
Tumbuhan sambiloto merupakan tumbuhan yang berkembang biak di dataran rendah hingga ketinggian tujuh ratus meter di atas permukaan laut, seperti yang ada di pekarangan rumah saya terlihat subur loh tumbuhan sambiloto ini, sambiloto tergolong tumbuhan yang batang nya lunak berbentuk segi empat mempunyai ranting dan daun tunggal, permukaan daun berwarna hijau hampir mirip seperti daun cabe rawit, tinggi tumbuhan sambiloto ini berkisar 80- 90cm.


Gambar daun sambiloto
Tumbuhan sambiloto mempunyai nama ilmiah andrographis paniculata, tumbuhan atau tanaman ini paling sering banyak dicari karena segudang manfaatnya yang baik untuk tubuh meskipun sangat pahit rasanya, adapun kandungan yang terdapat dalam sambiloto sperti diterpene, lactone, dan flavanoid.

Dari kandungan yang tertera diatas diyakini oleh masyarakat untuk berbagai obat yang salah satunya sebagai penurun tensi/ darah tinggi sebagaimana kita tahau tensi berkisaran 130/80 mmhg ke atas kondisi ini bisa menyebabkan berbahaya karena jantung di paksa untuk memompa darah lebih extra untuk menyalurkan darah ke seluruh tubuh, oleh sebab itu keadaan tubuh akan lemah, pusing, masalah pada pengelihatan bahkan keadaan bisa memburuk akan mengakibatkan stroke.

Sebagai alternatif anda yang terkena penyakit di atas bisa di terapkan untuk anda yang terserang hipertensi, karena di yakini oleh masyarakat umum tumbuhan sambiloto adalah tumbuham alami dan herbal yang mampu mengatasi atau mengurangi tensi tinggi, ramuan ini bisa di racik dengan mudah yaitu cukup mengonsumsi 1 gelas di minum 2 kali dalam sehari.  

CARA MENGOLAH SAMBIROTO UNTUK HIPERTENSI

  • Pertama, pilih daun sambiloto yang tua dengan cara mengabil bagian ranting daun sambiloto 3 - 5 ranting daun, bersihkan daun dari debu, serangga atau sesuatu yang menempel pada daun, cuci bersih dengan air yang mengalir.
  • Kedua, siapkan panci untuk merebus daun sambiloto dengan air 2 gelas atau air sebanyak 500cc kemudian masukan daun sambiloto yang sudah di bersihkan tadi, rebus hingga mendapatkan air kira-kira 1gelas atau 250cc.
  • Ketiga, dinginkan hasil rebusan daun sambiloto, stelah dingin sediakan gelas untuk menampung hasilnya dengan menapis dahulu airnya, okedeh ramuan sudah siap di konsumsi dengan aturan dua kali untuk satu hari.
Sangat mudah dan praktis semoga bermanfaat bagi yang memebutuhkan, jangan lupa hidup sehat dengan mengonsumsi makanan empat sehat lima sempurna, istirahat teratur kemudian olah raga minimal tiga kali dalam seminggu.
Purwanto
Purwanto Cah kuper

Posting Komentar untuk "Manfaat sambiloto untuk hipertensi"